Penetapan NIP PPPK 2024 Capai 93 Ribu, BKN Kebut Proses Hingga Oktober

2 minutes reading
Tuesday, 15 Apr 2025 07:28 17 Redaksi

Portalbaraya.com – Badan Kepegawaian Negara (BKN) terus menggenjot proses penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024. Hingga pertengahan April, jumlah Persetujuan Teknis (Pertek) yang telah rampung hampir menyentuh angka 93 ribu.

Informasi tersebut dibagikan melalui akun resmi Instagram BKN, @bkngoidofficial, pada Senin (14/4/2025). BKN menegaskan bahwa proses penetapan NIP PPPK masih berlangsung secara bertahap, khususnya untuk formasi teknis di instansi pusat.

“Proses penetapan NIP CASN 2024 masih terus berjalan hingga hari ini. Untuk update instansi daerah dapat dipantau melalui Kantor Regional BKN masing-masing,” tulis BKN dalam keterangannya.

Target Selesai Oktober 2025

Percepatan ini merupakan bagian dari target pemerintah untuk menyelesaikan seluruh proses pengangkatan PPPK 2024 paling lambat Oktober 2025. Oleh karena itu, BKN terus mempercepat tahapan verifikasi berkas, penerbitan Pertek, hingga penetapan NIP, baik di tingkat pusat maupun daerah.

Berdasarkan data per 14 April 2025, berikut progres penetapan NIP PPPK 2024 untuk formasi teknis di instansi pusat:

Jumlah Formasi: 300.501

Peserta Lulus: 204.396

Usul Masuk: 9.721

Berkas Tidak Sesuai (BTS): 3.929

Tidak Memenuhi Syarat (TMS): 0

Pertek Selesai: 92.796

Dengan hampir 93 ribu Pertek yang telah selesai, penetapan NIP PPPK kini memasuki fase penting menuju finalisasi.

Instansi Daerah Pantau via Kanreg

Untuk instansi di daerah, masyarakat dan peserta PPPK dapat memantau perkembangan penetapan NIP melalui kanal informasi masing-masing Kantor Regional BKN. Proses ini bersifat dinamis dan diperbarui sesuai kecepatan verifikasi serta kelengkapan dokumen yang diajukan oleh instansi terkait.

Tahapan Seleksi PPPK Tahap 2

Sementara itu, seleksi PPPK tahap 2 telah memasuki tahapan pengumuman peserta, jadwal, serta lokasi seleksi kompetensi yang berlangsung sejak 9 hingga 16 April 2025. Pelaksanaan seleksi kompetensi dijadwalkan berlangsung pada 17 April hingga 16 Mei 2025.

Usulan penetapan NIP bagi peserta tahap 2 direncanakan berlangsung pada 1–31 Juli 2025.

Peserta yang lolos seleksi tahap 1 kini menunggu penetapan NIP dan proses pengangkatan di instansi masing-masing. Di sisi lain, peserta tahap 2 tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi kompetensi sebagai bagian dari tahapan rekrutmen.

Jadwal Pengangkatan PPPK 2024

BKN juga telah menerbitkan surat edaran terbaru mengenai percepatan proses PPPK 2024. Berikut jadwal penting yang perlu diperhatikan:

Penandatanganan Perjanjian Kerja dan Pengangkatan PPPK: Maksimal 1 Oktober 2025

Usul Penetapan NIP PPPK: Maksimal 10 September 2025

TMT PPPK: Satu bulan setelah usulan NIP masuk ke BKN

Jika usul NIP diajukan sebelum akhir Februari 2025 dan belum terbit, maka TMT ditetapkan 1 Maret 2025

BKN menegaskan bahwa instansi yang telah menerima Pertek tetap dapat melanjutkan proses pengangkatan pegawai hingga selesai.

Dengan percepatan ini, diharapkan seluruh proses pengangkatan PPPK 2024 dapat rampung tepat waktu dan menjawab kebutuhan tenaga ASN di sektor strategis, terutama pendidikan, kesehatan, dan teknis. (*)

LAINNYA