Jatiasih Kelelep! Banjir Sampai 3 Meter, 10 Ribu Warga Panik Cari Tempat Aman

1 minutes reading
Sunday, 13 Apr 2025 14:22 7 Redaksi

Portalbaraya.com – Banjir yang melanda Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, telah mencapai ketinggian hingga 3 meter, memaksa lebih dari 10.000 kepala keluarga mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga: Bekasi Kebanjiran! 7 Kecamatan Terendam, Warga Panik di Medsos

Beberapa perumahan yang terdampak antara lain Pondok Gede Permai, Vila Jatirasa, Pondok Mitra Lestari, dan Perumahan Kemang Ifi.

Sejumlah warga memilih bertahan di lantai dua rumah mereka sambil menunggu bantuan evakuasi.

Petugas BPBD Kota Bekasi dan tim SAR gabungan terus melakukan evakuasi serta pendistribusian logistik bagi warga yang terdampak.

Kondisi banjir saat ini mulai berangsur surut, namun warga tetap diimbau untuk waspada mengingat potensi hujan dengan intensitas tinggi masih dapat terjadi dalam beberapa hari ke depan.

LAINNYA